Mungkin masih banyak sekali diantara kita yang belum mengetahui cara untuk dapat menghubungi costumer service dari galeri smartfren. Mungkin kita ingin mengutarakan sebuah unek-unek atau pun komplain serta ingin sekedar bertanya namun belum mengetahui dimana tempatnya.
Jika ada sebuah pertanyaan tentang jaringan yang tidak stabil tentu saja pihak dari galeri smartfren sudah mengetahui cara solusi yang terbaik. Lebih baik kita harus menghubungi pihak dari smartfren jika terdapat kasus yang tentu saja belum pernah kita alami dan kita tidak mengetahui cara untuk memperbaikinya.
Berikut ini adalah beberapa cara supaya kita bisa menghubungi galeri smartfren.
Bagi kita yang lokasinya dekat dengan galeri smartfren kita bisa langsung mengunjungi galeri smartfren tersebut untuk dapat memperoleh pencerahan secara langsung dari petugas yang berada di galeri smartfren. Kita akan langsung bertatap muka dengan para petugas yang ada disana. Jika jawaban dari para petugas galeri smartfren di rasa belum memuaskan kita, maka kita bisa secara langsung mendatangi supervisor, Namun bagi kita yang lokasinya jauh dari galeri, tentunya masih ada cara yang lain yang bisa kita tempuh.
Cara yang selanjutnya jika kita lokasinya jauh dengan galeri smartfren, maka kita bisa mengunjungi situs resmi smartfren. Di situs tersebut kita dapat mengirimkan pertanyaan atau pun komplain.Biasanya setelah kita menghubungi kontak dari smartfren maka tidak akan lama pihak dari smartfren akan membalas pertanyaan yang kita ajukan melalui email kita atau pun terkadang akan menelpon kita dari CS Smartfren.
Smartfren juga mempunyai halaman penggemar media sosial facebook. Dimana setiap harinya halaman facebook tersebut selalu ramai kunjungan dari para penggemar smartfren. Namun kebanyakan ramai untuk mengajukan pertanyaan seputar masalah yang banyak di hadapi oleh para pengguna smartfren.
Perlu kita ketahui bahwa di galeri smartfren tersebut tidak terdapat nomor telepon secara khusus, yang ada yaitu nomor telepon smartfren. Jadi ketika kita ingin berniat untuk dapat menghubungi dari pihak galeri yang berada di kota terdekat dengan rumah, maka sebaiknya kita datang saja secara langsung..
Tidak ada komentar:
Posting Komentar