4 Hal Penting Dalam Merawat Rambut Pria

Perawatan rambut pria
Tidak hanya wanita saja, para pria pun perlu melakukan perawatan rambut agar rambut mereka terlihat lebih sehat dan indah alami. Maka lakukanlah perawatan rambut yang tepat agar and abisa tampil dengan sempurna.

Tidak hanya wanita saja, para pria pun perlu melakukan perawatan rambut agar rambut mereka terlihat lebih sehat dan indah alami. Para pria memang terkenal cuek dengan penampilan mereka. Namun dengan melakukan perawatan yang tepat dapat membuat rambut anda terhindar dari berbagai masalah seperti rambut rontok, ketombe, berminyak dan lain sebagainya. Untungnya kini ada Clear yang merupakan salah satu produk perawatan rambut pria yang pastinya cocok untuk semua jenis rambut. Adapun beberapa hal penting yang mesti dilakukan pria dalam merawat rambut mereka, diantaranya:

Jangan keramas setiap hari
Hal pertama yang perlu anda ingat adalah jangan terlalu sering keramas dengan shampo. Hal ini dapat menyebabkan kulit kepala anda menjadi kering dan kehilangan kelembabannya. Alhasil kulit kepala and amenjadi gatal dan menimbulkan beberapa masalah seperti ketombe. Keramaslah secara teratur minimal dua hari sekali dan setelah anda berkeringat atau berolahraga.

Keringkan rambut dengan lembut
Agar lebih cepat kering, biasanya kita mengosok-gosokan handuk ke rambut. Padahal sebenarnya kebiasaan ini salah justru dapat membuat rambut anda cepat rusak. Cara yang benar adalah cukup dengan di tepuk-tepuk lembut dan di angin-anginkan saja. Jika perlu gunakanlah sisir yang bergigi besar untuk mencegah rambut anda tertarik dan rontok saat disisir. Jangan terlalu sering menggunakan hair dryer karena dapat membuat kulit kepala anda menjadi kering.

Gunakan kondisioner
Tidak ada salahnya juga pria menggunakan kondisioner. Hal ini tentunya dapat membuat rambut anda lebih sehat terawat. Namun jangan sembarang memilih kondisioner. Pilihlah yang mengandung protein dan mineral. Kedua kandungan tersebut sangat cocok untuk menjaga kesehatan rambut pria juga membuatnya lebih mudah diatur.

Rutin memotong rambut
Memotong rambut secara rutin merupakan salah satu cara yang paling efektif untuk mencegah rambut rusak. Selain itu, memotong rambut secara rutin dapat membuat anda lebih terlihat awet muda, karena penampilan rambut anda yang rapi.

Itulah beberapa hal yang perlu dicatat para pria dalam merawat rambutnya. Pilihlah produk perawatan rambut pria yang tepat yaitu clear yang bisa anda dapatkan dengan mudah diberbagai toko di seluruh Indonesia.

windiariska

Jangan lupa ya di share ke teman-temannya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar