Mengenal Online Banking dari Aplikasi Jenius

Mengenal Online Banking dari Aplikasi Jenius
online banking

Apa yang ada di benak Anda ketika mendengar kata bank? Transfer, menabung, dan kartu kredit? Semua jawaban diatas benar. Namun, layanan perbankan kini tidak hanya sebatas hal tersebut. Ada banyak lagi yang ditawarkan. Apalagi dengan era baru bank yang dikenal dengan layanan online banking.

Apa yang dimaksud dengan online banking? Tentu saja sesuai dengan terjemahannya langsung kata tersebut, yaitu pelayanan semua aktivitas dan produk perbankan secara online atau daring. Tidak mengenal waktu dan tempat.


Dalam dunia perbankan, jenis layanan secara online umumnya ada 2 jenis, yaitu:

Mobile Banking
Mobile banking merupakan produk pertama yang dikeluarkan bank secara online. Produk menggunakan kecanggihan ponsel pintar yang semakin hari kian bagus. Awalnya produk berupa sms banking yang memanfaatkan nomor kartu sim card dan fiturnya. Kini, mobile banking sudah lebih canggih. Aplikasi dibuat bank untuk memudahkan semua jenis transaksi. Penggunaan mobile banking dalam transaksi online perbankan lebih mudah dibandingkan internet banking.

Internet Banking
Ketika teknologi internet merajai dunia, internet banking lebih dulu muncul dibandingkan mobile banking berupa aplikasi. Sampai saat ini, internet banking dapat dilakukan dengan membuka website khusus. Misalnya, Anda membuka jenius. Di sini kamu akan mendapat semacam nomor dan password untuk login untuk melakukan berbagai transaksi.

Bagaimana kalau kedua layanan perbankan di atas jika disatukan? Itu hanya ada di Jenius.
Jenius bukanlah bank. Lebih tepatnya mungkin dapat dikatakan sebagai produk bank BTPN. Sebuah bank pelat merah yang terpercaya. Layanan yang diberikan mencakup semua jenis yang sudah diberikan oleh mobile dan internet banking.

Kelebihannya? Jenius sekaligus dapat mengatur dan mengelola keuangan. Anda bisa mengatur tagihan bulanan yang harus dibayar, seperti listrik, telepon, sampai kartu kredit. Anda juga dapat membagi tagihan tersebut dengan rekan atau keluarga yang tinggal serumah, misalnya.

Satu lagi, di sini kamu dapat membuka tabungan secara online. Baik tabungan biasa, maupun deposito sebagai investasi. Menyenangkan bukan memiliki Jenius? Jadi, jangan tunda lagi untuk memilikinya. Jenius bukan sekadar online banking biasa!

windiariska

Jangan lupa ya di share ke teman-temannya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar