Lebih Dipertimbangkan, Inilah 5 Manfaat Kuliah Sambil Kerja

kuliah sambil kerja

Mempunyai impian merupakan elemen terpenting untuk menyongsong masa depan yang lebih baik. Agar impian tersebut dapat terwujud maka harus diimbangi dengan usaha dan kerja keras. Jika impian Anda untuk melanjutkan pendidikan terganjal biaya maka Anda bisa memilih untuk kuliah sambil kerja. Untuk menjalan dua hal ini Anda harus mempunyai tekad dan kesungguhan agar dapat berjalan dengan lancar. Selain itu, Anda akan mendapatkan segudang manfaat di kemudian hari.

5 Manfaat Penting Kuliah & Kerja

Lingkungan perkuliahan dan lingkungan merupakan dua hal yang berbeda. Jika Anda adalah yang orang menjalankan dua kegiatan tersebut sekaligus maka Anda akan mendapatkan manfaat seperti di bawah ini.

Skill Beradaptasi

Tidak semua orang mempunyai skill adaptasi yang baik dengan lingkungan yang baru. Bagi Anda yang memilih untuk kulia dan kerja dalam waktu yang bersamaan tentu akan lebih mudah ketika beradaptasi dengan lingkungan baru. Selain itu, di tempat kerja Anda juga berpotensi untuk lebih sering bertemu dan berinteraksi dengan orang baru sehingga skill Anda pun akan meningkat dengan sendirinya. Hal ini akan menjadi keuntungan tersendiri ketika Anda akan memulai kerja di tempat yang baru.

kuliah sambil kerja

Tangguh

Pada saat Anda memutuskan untuk kuliah dan bekerja maka Anda harus mempersiapkan mental dan fisik Anda. Anda pun akan lebih perhatian dengan kesehatan badan Anda agar tidak mudah kelelahan ketika bekerja dan kulia. Selain itu, Anda juga akan tumbuh sebagai pribadi dengan mental yang tangguh pula. Dalam dunia kerja tidak selalu berjalan dengan mulus karena Anda akan menghadapi masalah dan tantangan. Seiring dengan berjalannya waktu Anda akan belajar cara mengatasi masalah tersebut. Dengan demikian, Anda pun tidak akan mudah menyerah dengan kesulitan perkuliahan yang akan Anda hadapi.

Bijak Mengelola Keuangan

Mempunyai penghasilan sendiri akan membuat Anda semakin mandiri karena tidak perlu lagi menggantungkan kebutuhan kepada orang tua. Bahkan, Anda juga akan lebih bijaksana dalam menggunakan uang hasil dari jerih payah yang Anda dapatkan. Anda dapat memprioritaskan penghasilan yang Anda dapat untuk membiayai perkuliahan dan keperluan sehari-hari. 

Menghargai Waktu

Kuliah dan bekerja akan membentuk Anda menjadi orang yang disiplin sehingga akan menghargai waktu. Anda harus pandai memanfaatkan waktu agar tidak keteteran dalam menyelesaikan tugas-tugas kuliah dan pekerjaan Anda. Selain itu, dengan kemampuan mengelola waktu yang baik akan pun juga tetap dapat meluangkan waktu untuk bersenang-senang bersama teman atau bersama dengan keluarga tercinta.

Lebih Percaya Diri

Anda berkesempatan untuk mendapatkan pengalaman yang sangat luas dari dunia kerja dan perkuliahan. Pengalaman yang Anda miliki ini akan menjadi kunci dari rasa percaya diri Anda. Hal ini dikarenakan pengalaman Anda sudah melampaui teman-teman Anda yang memilih untuk kuliah saja. Kepercayaan diri ini tentu sangat bermanfaat ketika Anda memulai mencari tempat kerja yang baru sehingga akan lebih diperhitungkan.

IDS College

Bagi Anda yang bingung memilih kampus IT terbaik silahkan bergabung dengan IDS College. Sekolah tinggi ini telah menciptakan banyak lulusan yang mampu bersaing dengan baik dalam kerasnya dunia kerja. Anda dapat memilih salah satu dari tiga jurusan yang banyak diminati yaitu Mobile Apps & Games (MAG), Cyber Security (CS) dan Software Developer (SD).

IDS College akan memberikan para mahasiswa pengembangan sumber daya manusia yang bertujuan untuk mempersiapkan diri menghadapi perkembangan teknologi, bisnis dan jenjang karir. Selain itu, mahasiswa juga akan mendapatkan bekal pendekatan real world project yang tidak akan didapat dari sekolah tinggi lainnya. Hal inilah yang membuat para mahasiswa lebih siap mental dan siap menghadapi tantangan dunia kerja.

windiariska

Jangan lupa ya di share ke teman-temannya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar