Tips Ketika Membeli Pasir Pastikan Beli di Supplier Material Pasir Profesional




Pasir merupakan salah satu material utama untuk menyusun struktur sebuah bangunan. Pada saat membeli pasir, Anda tentu menginginkan pasir yang memiliki kualitas yang terbaik dan juga bagus. Semakin baik kualitas pasir yang digunakan, maka akan semakin kuat pula struktur yang dihasilkannya sebuah bangunan. Maka dari itu, sebelum membeli pasir, pastikan Anda mengetahui ciri-ciri pasir berkualitas dan membelinya di supplier material pasir terpercaya agar hasilnya memuaskan. 


Berdasarkan kegunaan umum, terdapat setidaknya tiga jenis diantaranya yaitu pasir pasang, pasir cor, dan pasir urug. Pasir pasang adalah pasir yang biasanya digunakan dalam proses pemasangan batu bata, batako dan pekerjaan plesteran. Sedangkan pasir cor sering dipakai dalam pekerjaan cor beton seperti pada pembuatan kolom, sloof, balok, atau plat lantai. Yang terakhir, yaitu pasir urug yang merupakan pasir yang ditujukan untuk pengurugan tanah karena mempunyai gradasi yang tidak sama dan mengandung lumpur.




Ciri-ciri pasir yang berkualitas di antaranya :

  1. Butirannya tajam dan keras dengan indeks kekerasan kurang dari 2,2.

  2. Bersifat kekal. Hancur maksimum 12% saat diuji dengan Natrium Sulfat dan hancur maksimum 10% saat diuji dengan Magnesium Sulfat.

  3. Tidak mengandung lumpur lebih dari 5%. Bisa dilakukan proses pencucian untuk mengurangi kadar lumpur.

  4. Tidak mengandung bahan organik dalam jumlah yang banyak. Dapat dibuktikan dengan percobaan warna dari Abrans-Harder menggunakan larutan jenuh NaOH 3%.

  5. Tingkat modulus kehalusannya berkisar antara 1,5-3,8 dan terdiri dari butiran yang beraneka ragam.

  6. Beton dengan tingkat keawetan yang tinggi mempunyai reaksi yang negatif terhadap alkali.

  7. Bukan pasir laut kecuali dengan petunjuk Lembaga Pemerintahan Bahan Bangunan yang berwenang.

  8. Agregat halus untuk plesteran dan spesi terapan wajib memenuhi persyaratan pasir pasangan.

  9. Berada di dalam syarat ambang batas gradasi pasir yang baik. 


Berikut ini tips yang perlu Anda perhatikan pada saat pemilihan pasir dengan tepat agar hasilnya sesuai dengan yang diharapkan


Kualitas

Pasir berkualitas adalah pasir yang masih murni tanpa tambahan atau campuran material apapun seperti, lumpur, tanah liat, bahan organik, dan lain sebagainya. Adanya material lain pada pasir pasir dapat membuat kualitasnya menurun. 


Ketika Anda akan membeli pasir, tidak ada salahnya untuk mengecek kualitasnya terlebih dahulu. Caranya sederhana yang bisa Anda lakukan adalah, ambil segenggam pasir kemudian masukkan tangan Anda yang menggenggam pasir  tersebut ke dalam ember berisi air. Lalu perhatikan dengan seksama. Semakin cepat pasir dalam genggaman tangan Anda terlarut di dalam air, maka semakin rendah pula kualitasnya. Kemungkinan pasir tersebut mengandung tanah yang cukup banyak. Pasir yang berkualitas baik akan lambat terurai oleh air.


Kuantitas

Sebagai pembeli, Anda tentu perlu untuk teliti dan berani terhadap barang yang telah Anda beli. Pastikan kuantitas pasir yang dibeli sesuai. Apabila Anda menemukan bongkahan kayu atau apapun di dalam bak mobil yang sengaja ditaruh oleh pihak penjual, cobalah memintanya untuk menyingkirkan benda tersebut. Jika penjual tetap bersikukuh untuk menaruh kayu dengan alasan yang beragam, sebaiknya Anda tinggalkan saja penjual tersebut dan mencari penjual lain yang lebih profesional dan terpercaya.


Itulah tips yang bisa Anda terapkan saat memilih pasir untuk berbagai macam kebutuhan. Pastikan juga Anda memilih supplier material pasir profesional dan terpercaya salah satunya yaitu PT. Gerbang Watugunung Niaga (WGN). Selain menawarkan pasir dengan kualitas terbaik, pelayanannya pun memuaskan. Ditambah kemudahan untuk melakukan pemesanan secara online dan dapat dikirim kemana saja. Untuk informasi selengkapnya bisa Anda dapatkan dengan mengunjungi laman resmi mereka yaitu https://gerbangwatugunungniaga.com.

windiariska

Jangan lupa ya di share ke teman-temannya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar